Youtuber Spanyol Terancam Dipenjara Lantaran Prank Tunawisma Memakan Oreo Isi Odol

 Youtuber asal Barcelona, Kanghua Ren (Telegraph)

Youtuber Spanyol Terancam Dipenjara Lantaran Prank Tunawisma Memakan Oreo Isi Odol - Belakangan ini sedang viral video prank youtuber Ferdian Paleka yang memberikan makanan kepada waria dengan kardus berisi batu dan sampah. Peristiwa ini sebelumnya pernah terjadi. Adalah Youtuber asal Barcelona, Spanyol yang terancam hukuman penjara karena salah satu videonya. Youtuber berdarah China bernama Kanghua Ren, 20, membuat video ketika ia memberi makan tunawisma dengan biskuit Oreo yang  diisi pasta gigi.

Dilansir The Telegraph,  Kanghua mengunggah video kontroversialnya itu di saluran Youtube miliknya, ReSet, pada Januari 2017. Prank tersebut dijalankannya saat dia bertemu dengan seorang tuna wisma di luar sebuah supermarket. Belakangan diketahui tuna wisma itu bernama Gheorge L. Ia mengerjai pria tunawisma 52 tahun tersebut dengan memakan lima Oreo yang krimnya sudah diganti dengan pasta gigi. Akibat Oreo pasta gigi dari Kanghua, Gheorge pun mengaku sakit perut dan muntah-muntah.

Setelah videonya viral, protes dan kecaman pun mulai mengalir hingga kasus ini dilimpahkan ke kepolisian. Kanghua didakwa dengan kejahatan moral dengan ancaman hukuman maksmimal dua tahun kurungan penjara dan denda 30.000 Euro atau Rp511 juta sebagai kompensasi untuk korban.

Setelah videonya menuai kontroversi, Kanghua akhinya menghapus video tersebut. Namun ia terkesan tidak menyesal dengan menganggap Oreo yang ia berikan ke Gheorge membantu tunawisma tersebut membersihkan giginya. 

“Mungkin aku keterlaluan, tapi coba deh dilihat sisi positifnya, itu akan membantunya membersihkan gigi. Menurutku dia tak pernah menggosok gigi sejak jatuh miskin,” jelas Kanghua seperti dikutip The Telegraph.

Bahkan setelah video itu viral, Kanghua kembali mendatangi Gheorge. Youtuber itu kembali berniat merekam aktivitasnya semalam menjadi tunawisma bersama Gheorge. Namun rencananya itu gagal karena ada seseorang yang melaporkan niatan Kanghua ke polisi.

Kini Kanghua sedang menjalani bebas besyarat, ia menunggu vonis hakim terhadap kasusnya. Tindakan berlebihan bukan baru pertama kali ini diabadikan Kanghua di saluran Youtubenya. Sebelumnya ia juga pernah menawarkan sandwich kotoran kucing ke orang tua dan anak-anak. 

0 Response to "Youtuber Spanyol Terancam Dipenjara Lantaran Prank Tunawisma Memakan Oreo Isi Odol"

Posting Komentar